1 AGUSTUS NATIONAL GIRLFRIENDS DAY, PERAYAAN APA INI?
Dilansir dari laman National Day Calendar, girlfriend di sini merujuk pada banyak kategori hubungan antar perempuan. Bisa berarti hubungan pertemanan, hubungan ibu dan anak, hubungan persaudaraan, hingga rekan kerja. Tak hanya antar perempuan, beberapa orang juga merayakan hari ini sebagai sepasang kekasih.
National Girlfriend Day dilakukan dengan tujuan untuk menyisihkan waktu bersama teman. Kadang seseorang akan lupa menyisihkan waktu bersama teman sehingga pada 1 Agustus ini banyak orang yang meluangkan waktu untuk berjalan-jalan, makan, dan tertawa bersama teman perempuannya. Kebersamaan ini kemudian akan diabadikan dalam bentuk foto dan diunggah di sosial media dengan tagar #NationalGirlfriendsDay.
Ditilik dari sejarahnya, National Girlfriends Day pertama kali muncul karena penulis ibu dan anak, Katheleen Laing dan Elizabeth Butterfield. Mereka menetapkan tanggal 20 September untuk merayakan publikasi buku mereka yang berjudul Girlfriends Getaway. Perayaan ini mulai dilakukan pada 2002.
Namun, klaim lain mengenai sejarah munculnya National Girlfriends Day ini pertama kali dirayakan oleh Mistress Susan di laman savionaire.com yang memulai perayaan pada 2003. Dalam laman tersebut ia mengatakan bahwa pada 1 Agustus setiap perempuan bisa membawa teman perempuannya untuk pergi ke taman, makan di restoran, menonton TV, atau pergi spa bersama. Baca Juga : Efek-samping-vaksin-c0vid
“Saya membuat hari khusus untuk sesama perempuan mengungkapkan rasa terima kasih satu sama lain. Kalian bisa berkumpul bersama temanmu ke taman, makan di restoran, menonton film indie, atau pijat dan berbelanja online,” tulis Susan pada laman savionaire.com.
Susan juga menambahkan bahwa kegiatan yang menjadi favorit adalah mengadakan pesta tidur bersama sahabat wanita. Para perempuan yang datang bisa membicarakan mengenai bisnis, tujuan hidup, keuangan, dan kehidupan mereka. National Girlfriends Day?
Comments
Post a Comment
BERIKAN KOMENTAR ANDA SEUAI TOPI DALAM RANGKA MEMBERIKAN MASUKAN KELEBIHAN DAN KEKURANGAN ARTIKEL ATAU KONTEN BERIKUT INI : ???